Menu

Mode Gelap
Pemkab Bogor Lakukan Pengawasan ke Toko Modern untuk Cegah Peredaran Beras Oplosan Bupati Rudy Susmanto Targetkan Kursi Jabatan Eselon II yang Kosong Terisi Agustus Jalankan Instruksi Bupati Rudy Susmanto, Camat Cileungsi Sosialisasikan Penertiban PKL Bangun Ekosistem yang Kuat, Erick Thohir: Jangan Akomodir Pelatih dan Pemain Titipan Bolehkah Air Kelapa Dikonsumsi Setiap Hari? Ini Penjelasan Dosen IPB University Ratusan Siswa SMPN 1 Cibinong Antusias Ikuti Program Senam Bogor Bugar

Bogor Raya

Terbengkalai, Pemkab Bogor Bakal Revitalisasi Gedung Kesenian

badge-check


					Terbengkalai, Pemkab Bogor Bakal Revitalisasi Gedung Kesenian Perbesar

BOGORISTIMEWA.com – Gedung Kesenian yang berada di Jalan Tegar Beriman, Kecamatan Cibinong nampaknya menjadi pekerjaan rumah bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor dalam melakukan pembenahan.

Pasalnya, bangunan yang menelan biaya hingga 8,8 miliar itu kondisinya saat ini memprihatinkan.

Pantauan di lokasi, atap gedung yang sudah berkarat dan dinding yang ditumbuhi lumut, serta banyaknya ilalang yang menjalar tinggi di area luar memperlihatkan tak terawatnya kawasan tersebut.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bogor, Yudi Santosa mengatakan bahwa terbengkalainya bangunan itu karena adanya faktor retribusi sewa yang harus dikeluarkan bagi penggunanya.

Padahal, menurut Yudi, gedung kesenian merupakan fasilitas yang disediakan pemerintah daerah untuk masyarakat dalam menggelar kegiatan seni dan budaya.

“Kalau di Perda (Peraturan Daerah) dengan pendapatan, memang ada (biaya sewa) Rp2 juta per 5 jam,” ujar Yudi Santosa kepada wartawan di kawasan Cibinong, Selasa, (15/4/25).

Oleh karena itu, Yudi berencana akan mengkaji ulang terkait retribusi yang dinilai terlalu mahal tersebut.

“Justru makanya kita upayakan lagi kebijakannya, kita rapihkan kembali, dan kita akan pikirkan dengan kebijakan harus berbayar atau tidaknya itu nanti kebijakannya kan dari pak Bupati,” ucapnya.

Bahkan, Yudi berencana akan merevitalisasi gedung kesenian yang terbengkalai itu. Beberapa perencanaan seperti Detail Engineering Design (DED) siap dikerjakan oleh Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPKPP) Kabupaten Bogor.

“Tahun ini sedang DED, memang DED-nya bukan di kita, tapi di DPKPP perencanaan pembangunannya,” bebernya.

Dalam rencana revitalisasi itu, Yudi menegaskan bahwa ke depan gedung tersebut hanya akan dipergunakan yang berkaitan dengan kegiatan kesenian dan kebudayaan.

“Alhamdulillah pak Bupati sudah memperhatikan, kita akan rapihkan lagi untuk jadi tempat kesenian, kawasan budaya, pertemuan-pertemuan, dan festival-festival,” pungkasnya. (Erwin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Pemkab Bogor Lakukan Pengawasan ke Toko Modern untuk Cegah Peredaran Beras Oplosan

19 Juli 2025 - 23:24 WIB

Bupati Rudy Susmanto Targetkan Kursi Jabatan Eselon II yang Kosong Terisi Agustus

19 Juli 2025 - 21:29 WIB

Jalankan Instruksi Bupati Rudy Susmanto, Camat Cileungsi Sosialisasikan Penertiban PKL

19 Juli 2025 - 19:21 WIB

Bangun Ekosistem yang Kuat, Erick Thohir: Jangan Akomodir Pelatih dan Pemain Titipan

19 Juli 2025 - 17:34 WIB

Bolehkah Air Kelapa Dikonsumsi Setiap Hari? Ini Penjelasan Dosen IPB University

19 Juli 2025 - 15:28 WIB

Trending di Bogor Raya