Menu

Mode Gelap
Pelangi Kabupaten Bogor Inorga KORMI Tancap Gas Gelar Festival Layang Layang di Ciawi Ajang Karya Kreatif Jabar 2025, Desa Wisata Malasari Hadirkan Pengalaman VR Eksplorasi Halimun Komitmen Ketua DPD KNPI Kabupaten Bogor Ciptakan Pemuda yang Lebih Baik Lewat Pelatihan Tumbuhkan Minat Olahraga Warga, Destana Desa Tegal Kick Off Destana Cup Doris Sundari Kembali Pimpin Cabor Dance Sport Kabupaten Bogor Periode 2025-2029 Bingung Nyari Tempat Wisata? Yuk Coba ke Wisata Alam Seureuh Hejo

Bogor Raya

Apresiasi Baznas, Bachril Bakri: Terima Kasih Sudah Mendukung Pembangunan Kabupaten Bogor

badge-check


					Apresiasi Baznas, Bachril Bakri: Terima Kasih Sudah Mendukung Pembangunan Kabupaten Bogor Perbesar

BOGORISTIMEWA.com – Penjabat (Pj) Bupati Bogor, Bachril Bakri menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bogor yang selama ini sudah mendukung program pembangunan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor.

Demikian disampaikan Bachril Bakri pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-24 Baznas, di Cibinong, Jumat (17/1/25).

Bachril Bakri menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang sudah dibangun selama ini antara Pemkab Bogor dengan Baznas. Dukungan Baznas sangat dirasakan manfaatnya, khususnya untuk program-program yang tidak dibiayai APBD.

“Terima kasih Baznas sudah mendukung pembangunan Kabupaten Bogor, diantaranya dalam menangani inflasi, pengangguran terbuka, kemiskinan ekstrim, dan menekan angka stunting di Kabupaten Bogor,” ujar Bachril.

Bachril menuturkan, potensi zakat ini bagi kesejahteraan umat ini sangat besar sekali, jadi kalau kita koordinasikan dengan baik seluruh zakat yang ada, maka akan dirasakan langsung manfaatnya bagi masyarakat.

“Selamat ulang tahun, semoga Baznas kedepan semakin baik dan amanah, zakat merupakan kewajiban, saya mendorong agar jajaran Pemkab Bogor membayarkan zakatnya melalui Baznas, sehingga dapat disalurkan kepada masyarakat Kabupaten Bogor yang membutuhkan,” kata Bachril Bakri. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Pelangi Kabupaten Bogor Inorga KORMI Tancap Gas Gelar Festival Layang Layang di Ciawi

20 Juli 2025 - 21:04 WIB

Ajang Karya Kreatif Jabar 2025, Desa Wisata Malasari Hadirkan Pengalaman VR Eksplorasi Halimun

20 Juli 2025 - 18:40 WIB

Komitmen Ketua DPD KNPI Kabupaten Bogor Ciptakan Pemuda yang Lebih Baik Lewat Pelatihan

20 Juli 2025 - 18:32 WIB

Tumbuhkan Minat Olahraga Warga, Destana Desa Tegal Kick Off Destana Cup

20 Juli 2025 - 18:15 WIB

Doris Sundari Kembali Pimpin Cabor Dance Sport Kabupaten Bogor Periode 2025-2029

20 Juli 2025 - 17:26 WIB

Trending di Bogor Raya