Menu

Mode Gelap
Dukung Penuh Koperasi Merah Putih, Bupati Rudy Susmanto: Jadi Tonggak Awal Kebangkitan Ekonomi Kabupaten Bogor Fun Tennis Tren Positif dalam Menjaga Kebugaran Tubuh AKBP Wikha Ardilestanto Siap Bersinergi Bersama Pemkab Bogor Pemcam Kemang Gelar Musyawarah dengan Pengembang Imbas Warga BTB Sering Kebanjiran Dewan Dede Chandra Sasmita Bebaskan Lahan Pemakaman Umum di Rumpin Bibit Sucipto Targetkan Tim Equestrian Pordasi Kabupaten Bogor Raih 3 Medali Emas di Porprov Jabar 2026

Bogor Raya

Jelang Idulfitri, Dedie-Jenal Bersilaturahmi dengan Ulama Kota Bogor

badge-check


					Jelang Idulfitri, Dedie-Jenal Bersilaturahmi dengan Ulama Kota Bogor Perbesar

BOGORISTIMEWA.com – Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, bersama Wakilnya, Jenal Mutaqin, bersilaturahmi dengan tokoh agama, alim ulama, serta para kiai di Kota Bogor, Sabtu (29/3/25).

Keduanya bersilaturahmi ke kediaman Ketua MUI Kota Bogor, KH. Tubagus Muhidin, K.H. Toha (Mama Oha) Bakom, K.H. Kholidi Bakom, K.H. Kholil Bakom, Mama Yasir Bakom, Syech Agus Pagentongan, K.H. Asep Dzulfiqor Pagentongan, dan KH. Mustofa Abdullah Bin Nuh (Abah Toto).

Dedie Rachim mengatakan, bahwa safari Ramadan ini merupakan tradisi yang telah berlangsung sejak lama menjelang Hari Raya Idulfitri.

“Silaturahmi dengan para ulama dan kiai ini tujuannya adalah untuk menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi karena selama bulan suci Ramadan, pelaksanaan kegiatan keagamaan serta kegiatan lainnya berjalan lancar,” ujarnya.

Menurut Dedie Rachim, kelancaran pelaksanaan ibadah, salat tarawih, dan kegiatan keagamaan lainnya tidak terlepas dari peran para tokoh agama, ulama, serta para kiai.

Dalam momentum safari silaturahmi menjelang Hari Raya Idulfitri ini, pihaknya juga meminta doa untuk kelancaran dalam bertugas serta agar Kota Bogor mendapatkan penjagaan yang sebaik-baiknya.

“Kami juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan serta mengucapkan selamat Idulfitri. Mudah-mudahan Kota Bogor selalu berada dalam perlindungan,” ucapnya.

Sekedar informasi, safari silaturahmi ini dilaksanakan sejak menjelang siang hingga waktu berbuka puasa. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Dukung Penuh Koperasi Merah Putih, Bupati Rudy Susmanto: Jadi Tonggak Awal Kebangkitan Ekonomi Kabupaten Bogor

21 Juli 2025 - 23:27 WIB

Fun Tennis Tren Positif dalam Menjaga Kebugaran Tubuh

21 Juli 2025 - 22:21 WIB

AKBP Wikha Ardilestanto Siap Bersinergi Bersama Pemkab Bogor

21 Juli 2025 - 21:15 WIB

Pemcam Kemang Gelar Musyawarah dengan Pengembang Imbas Warga BTB Sering Kebanjiran

21 Juli 2025 - 20:05 WIB

Dewan Dede Chandra Sasmita Bebaskan Lahan Pemakaman Umum di Rumpin

21 Juli 2025 - 19:43 WIB

Trending di Bogor Raya